Departemen Farmakologi dan Terapi, FK-KMK UGM kembali membersembahkan seminar daring ke-3 dari serial seminar dengan tema “The Importance of Big Data in Improving the Quality of Healthcare”. Seminar kali ini membahas tentang “Therapeutic Risk Management (Manajemen Risiko Terapetik)”.
Seminar ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya manajemen risiko terapeutik dalam peningkatan kualitas pelayanan kesehatan, baik pelayanan kesehatan rutin, perumusan kebijakan, dan penelitian. Selain itu, diskusi akan berlanjut dengan usaha mendefinisikan masalah kualitas pelayanan kesehatan dan evaluasi obat, pemahaman tentan manajemen risiko alat kesehatan, serrta rencana kerja pengendalian risiki di bidang kesehatan